ANALISIS PENGARUH FAKTOR PSIKOLOGIS TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI KASUS PADA KONSUMEN KOPITIAM RAJAWALI PALEMBANG)

Marviandy, Mario (2019) ANALISIS PENGARUH FAKTOR PSIKOLOGIS TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI KASUS PADA KONSUMEN KOPITIAM RAJAWALI PALEMBANG). Diploma thesis, STIE Multi Data Palembang.

[img] Text
Mario Marviandy 1519200028.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini (1) Untuk menganalisis pengaruh faktor psikologis yang terdiri dari persepsi, motivasi, pembelajaran dan sikap terhadap keputusan pembelian di Kopitiam Rajawali Palembang secara parsial. (2) Untuk menganalisis faktor psikologis yang terdiri dari persepsi, motivasi, pembelajaran dan sikap terhadap keputusan pembelian di Kopitiam Rajawali Palembang secara simultan. Metode yang digunakan untuk pengumpulan data yaitu melakukan penyebaran kuesioner dengan skala likert, dengan jumlah responden 119 responden. Pada penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas, uji reliabilitas, analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis (uji T dan uji F) yang diolah dengan menggunakan aplikasi spss 23. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa uji parsial (uji-t) variabel persepsi (X1), variabel motivasi (X2), pembelajaran (X3) dan sikap (X4) berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Uji simultan (uji-f) membuktikan bahwa variabel independen adalah persepsi (X1), motivasi (X2), pembelajaran (X3) dan sikap (X4) berpengaruh terhadap variabel dependen adalah keputusan pembelian (Y).

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: persepsi, motivasi, pembelajaran, sikap dan keputusan pembelian
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: STIE Multi Data Palembang > Manajemen
Depositing User: Suyandra Eko Mukti
Date Deposited: 15 Aug 2019 06:38
Last Modified: 02 Sep 2019 04:19
URI: http://rama.mdp.ac.id:85/id/eprint/32

Actions (login required)

View Item View Item